Kesehatan

Kesehatan

Sesuai dengan UU 23 tahun 1992 tentang kesehatan dan paradigma sehat, semua mendorong dan mengupayakan kemandirian individu, keluarga, masyarakat dalam meningkatkan derajad kesehatan. Di Desa Banjarsari Wetan Kecamatan Sumbang sudah banyak mengalamai kemajuan dalam bidang kesehatan walaupun masih ada aspek yang perlu ditingkatkan. Berbagai upaya yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas dibidang kesehatan masih bertumpu pada upaya pemerintah. Desa Siaga, Posbindu, Kader KB merupakan wadah bagi warga yang bertujuan untuk memberdayakan masyarakat sebagai tahapan menuju desa sehat. Kegiatan yang telah dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Banjarsari Wetan:

  1. Pembinaan dan Penyuluhan Kesehatan
  2. Bekerja sama dengan pihak lain dalam Program Pemberdayaan Kader Posyandu
  3. Bekerja sama dengan Puskesmas Sumbang dalam Pemberdayaan PKK, Kader Kesehatan Desa, Kader KB
  4. Bekerja sama dengan dokter gigi dalam bidang kesehatan gigi
  5. Bekerja sama dengan Puskesmas II Sumbang dalam bidang imunisasi balita, pemberdayaan Kader Posyandu
  6. Pembentukan Posbindu, dll

Related Posts

Komentar